Inilah 4 kuliner Khas Pariaman yang Memanjakan Lidah

Inilah 4 kuliner Khas Pariaman yang Memanjakan Lidah

Inilah 4 kuliner Khas Pariaman yang Memanjakan Lidah – Pastinya kamu sudah pernah mencoba makanan Padang, bukan? Ya, masakan Padang sudah menjadi salah satu menu makanan populer di Indonesia yang mudah ditemukan banyak orang di berbagai daerah Indonesia. Masakan Padang terkenal dengan cita rasa khasnya yang gurih dan pedas. Rempah yang kaya dan dominan saat masuk mulut juga menjadi alasan mengapa masakan Padang menjadi comfort food banyak orang.

Berikut Kuliner Khas Pariaman

Sate Pariaman

Sate merupakan salah satu makanan yang umum ditemui di Indonesia. Namun begitu, apa kamu sudah pernah mencicipi kreasi sate khas Pariaman yang cukup berbeda dengan makanan sejenis dari daerah lain?. Adapun keunikan dari sate Pariaman adalah kuahnya berwarna merah kental dengan rasa rempah yang pekat. Rasa pedas dari bumbu sate juga akan menjadi sensasi yang memanjakan lidah kamu saat menikmati makanan ini.

Baca Juga : 4 Rekomendasi Kuliner Bekasi yang Enak

Nasi Sek

Makanan khas pariaman selanjutnya yang bisa kamu coba adalah nasi sek. Penyajiannya unik dengan di bungkus daun pisang menjadi salah satu ciri khas dari makanan yang mirip dengan nasi kucing ini. Nasi Sek biasanya di sajikan dengan berbagai macam lauk. Adapun beberapa lauk yang biasa di sajikan dengan nasi sek di antaranya yaitu sala lauk, sala cumi, hingga gulai ikan karang

Gulai Kepala Ikan

Coba masakan khas pariaman, pastinya kurang lengkap kalau belum merasakan nikmatnya gulai kepala ikan. Pasalnya, kuliner ini merupakan menu makanan khas pariaman yang cukup populer dan menjadi favorit para wisatawan. Kelezatan gulai kepala ikan dapat di nikmati bersama kuah kuning kental yang di lengkapi dengan cabai segar.

Sala Lauk

Sudah ada makanan berat, tak lengkap rasanya kalau tidak mencicipi makanan ringan khas Pariaman. Salah satu yang menarik untuk dicoba adalah sala lauak, makanan berbentuk gorengan yang menjadi ciri khas kota ini. Berbeda dari gorengan pada umumnya, sala lauak merupakan makanan yang menggunakan campuran tepung dengan ikan asin halus dan tambahan bumbu. Dengan tekstur makanan yang renyah di luar dan lembut di dalam, sala lauak menjadi pilihan makanan yang cocok dinikmati sebagai camilan.