5 Wisata Kuliner Sukabumi yang Unik dan Khas

5 Wisata Kuliner Sukabumi yang Unik dan Khas

5 Wisata Kuliner Sukabumi yang Unik dan Khas – Wisata kuliner sukabumi bisa menjadi destinasi menarik saat berada di kota ini. Ada banyak makanan menarik yang bisa di temukan di wisata kuliner Sukabumi. Lokasinya yang berada tak jauh dari jakarta membuat kota ini jadi alternatif untuk berlibur bersama teman dan keluarga.

Daftar Wisata Kuliner Sukabumi

Nasi Uduk Ungu

Wisata kuliner Sukabumi yang cukup populer adalah nasi uduk ungu. Sesuai namanya, nasi uduk ini memiliki tampilan nasi yang berwarna ungu. Warna ungu ini di dapat dari pewarna alami berupa buah bit atau ubi ungu. Nasi ini disajikan bersama lauk pauk lainnya seperti ayam, tempe, tahu, telur, sambal, dan lalapan. Selain nasi uduk berwarna ungu, di Sukabumi kamu juga bisa menemukan nasi uduk berwarna hijau yang di dapat dari warna cabai hijau.

Baca Juga : 4 Kuliner Balikpapan yang Bikin Ketagihan

Surabi Durian Sukabumi

Surabi merupakan makanan tradisional Indonesia yang di temukan di beberapa daerah. Sukabumi juga punya surabi dengan cita rasanya sendiri. Di sini surabi di buat dengan campuran durian dengan rasa yang kuat. Salah satu tempat berjualan surabi ada di kedai pinggir Jalan Sudirman, Sukabumi.

Geco

Makanan yang wajib dicoba di Sukabumi lainnya adalah geco. Geco merupakan singkatan dari tauge dan tauco. Kuliner ini berisi tauge, tauco, ketupat, potongan kentang kecil, mie kuning, potongan telur rebus, cuka, kecap manis dan sambal cabe rawit. Geco bisa ditemui di Jalan Jenderal Sudirman berseberangan dengan Rumah Sakit As-Syifa.

Mie-Goreng-Mang-Udin

Mie-Goreng Mang Udin sudah ada sejak 1978 dan menjadi salah satu kuliner populer di Kota Sukabumi. Mie Goreng Mang Udin terkenal dengan porsi jumbonya yang bisa di santap 3-4 orang. Mie ini juga punya cita rasa unik sehingga kerap di juluki mie goreng khas Sukabumi. Yang membedakan mie ini dengan mie lainnya adalah adanya potongan daging ayam cukup besar yang di tumis di penggorengan sampai mengeluarkan api. Aroma sangit dari daging ayam memberi ciri khas sendiri bagi kuliner satu ini.

Bandros Atta

Bandros merupakan salah satu makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tepung beras, kelapa parut, daun suji dan santan. Kue ini di cetak menggunakan cetakan pukis yang di masak dengan tungku arang. Di Sukabumi, ada penjual Bandros yang sangat populer yaitu Bandros Atta. Bandros Atta berada di emperan toko Jalan Gudang No. 4 Kebonjati, Kec. Cikole, Kota Sukabumi. Bandros Atta buka mulai pukul 8 malam hingga 5 pagi.